Emmaus Journey adalah salah satu program Kerasulan Kitab Suci yang bertujuan untuk membantu umat Katolik lebih menghayati firman-firman-Nya dan menerapkan ajaran-ajaran-Nya dalam kehidupan sehari-hari.
Melalui program ini secara bertahap para peserta Emmaus Journey (EJ) akan dibimbing untuk menjalani kehidupan Kristiani yang mendasar, berbuah dan terfokus.
Program ini terdiri dari 3 bagian Buku dan diselenggarakan secara berjenjang dalam kelompok-kelompok kecil sekitar 7-10 orang di bawah arahan 1-2 orang fasilitator selama 30 minggu (30 sesi).
Ke 3 bagian buku tersebut adalah:
Buku I : Perjalanan Menuju Hidup Mendasar,
Dalam setiap pertemuan terdapat sesi sharing iman, pembahasan topik minggu tersebut dan pembahasan firman-firman yang telah ditugaskan sebelumnya.
Melalui program ini, dengan bimbingan Roh Kudus, para peserta EJ diarahkan untuk membangun kehidupan Kristiani yang penuh berkat sesuai dengan kemampuan dan talenta mereka masing-masing.
Para fasilitator kelompok hanya mengarahkan dan membantu para peserta EJ untuk mencapai sasaran yang diinginkannya.
Dimana progam EJ diselenggarakan?
Program ini dilaksanakan di dalam Lingkungan / Wilayah peserta masing-masing sebagai kegiatan teritorial di bawah koordinasi Seksi Kerasulan Kitab Suci, Gereja Santa Maria Regina - Paroki Bintaro Jaya.
Kapan penyelenggaraannya?
Setiap tahun program ini diselenggarakan antara bulan Juli tahun yang berjalan sampai dengan bulan Maret tahun berikutnya. Khusus untuk EJ Angkatan 6 SanMaRe akan berlangsung mulai tanggal 18 Mei 2024 dengan misa pembukaan.
Siapa yang boleh mengikuti program ini?
Siapa saja umat Katolik yang berminat mengenal Yesus lebih dekat dan meningkatkan kehidupan rohaninya boleh mengikuti program ini.
Syarat Pendaftaran :
- Mengisi formulir pendaftaran.
- Menyerahkan foto kopi Surat Baptis.
- Membayar biaya pengganti buku : Rp.35.000/buku.
Perlengkapan yang harus disiapkan peserta :
- Alkitab (kalau memungkinkan, yang belum dicoret-coret).
- Pensil/ballpen, stabillo/marker, penggaris, penghapus.
- Buku catatan.
- Buku pegangan EJ.